Anggaran Pemerintah Kecamatan Minim, Tapi Camat Woja Terus Bekerja Keras

Kategori Berita


Iklan Semua Halaman

.

Anggaran Pemerintah Kecamatan Minim, Tapi Camat Woja Terus Bekerja Keras

Jumat, 28 Oktober 2022

 

Camat Woja, Suherman S.Pt, saat duduk bersama Camat Pajo Muhammad Kamrun SH (dok Topikbidom.com)

Dompu, Topikbidom.com - Meski anggaran Pemerintahan Kecamatan sangat minim, tapi Pemerintah Kecamatan Woja, tetap bekerja keras dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya ditengah masyarakat.
Baik itu, penanganan terhadap masyarakat dampak korban bencana banjir. Juga, kegiatan-kegiatan sosial lainnya.


"Kami akui di Pemerintah Kecamatan Woja, sangat minim anggaran. Tapi mau bilang apa, kami tetap harus menjalankan tugas dan tanggung jawab," ungkap Camat Woja, Suherman S.Pt, pada media ini Jumat (28/10/2022).


Ia menyebut, anggaran di Pemerintah Kecamatan Woja, hanya Rp.500 lebih juta. Anggaran ini, untuk membiayai pelayanan pemerintah terhadap masyarakat, gaji pegawai kecamatan dan lain-lain. "Tapi anggaran tidak seberapa dan tidak mampu menutupi atau membiayai kegiatan pemerintah kecamatan," katanya.


Apa yang dibutuhkan pemerintah kecamatan Woja saat ini?


Lanjut Suherman, pihaknya sangat berharap adanya sentuhan pembangunan minimal rehab kantor pemerintah kecamatan Woja, khususnya ruangan aula yang kerap kali digunakan untuk kegiatan-kegiatan bersama masyarakat.


"Jujur saja, kalau kegiatan berlangsung dengan memakai gedung aula itu, banyak tamu undangan yang takut bangunan itu roboh karena sudah lapuk dan banyak fisik bangunan yang rusak berat," jelasnya.


Kondisi bangunan itu, sudah puluhan tahun dan sampai saat ini tidak pernah tersentuh, minimal direhab. "Masalah ini sudah sering saya sampaikan, tapi sampai saat ini tidak ada realisasinya," katanya.


Tidak hanya itu, kondisi pagar kantor Pemerintah Kecamatan Woja, juga memprihatinkan. "Itu juga yang menjadi masalah yang kami alami saat ini," terangnya.


Lebih jauh, Suherman berharap kedepan ada bentuk perhatian serius dari para pihak. Termasuk, mengenai penambahan anggaran untuk pemerintah kecamatan Woja. "Semoga saja ada bentuk perhatian serius," tandasnya. RUL