Ciptakan Pilkades yang Aman dan Sukses, Koramil 1614-02/Kempo Gelar Komsos dengan Pemerintah

Kategori Berita


Iklan Semua Halaman

.

Ciptakan Pilkades yang Aman dan Sukses, Koramil 1614-02/Kempo Gelar Komsos dengan Pemerintah

Rabu, 16 Juni 2021

 

Foto bersama di lokasi acara Komsos Koramil 1614-02/Kempo

Dompu, Topikbidom.com - Koramil 1614-02/Kempo, Rabu (16/6/2021) menggelar Komunikasi Sosial (Komsos) semester I tahun 2021 dengan jajaran pemerintah Kecamatan Kempo, Kabupaten Dompu. Komsos ini digelar dalam rangka menciptakan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades)  serentak yang sukses dan aman.





Acara yang berlangsung di Kantor Koramil 1611-02/Kempo ini, dihadiri langsung Dandim 1614/Dompu Letkol Inf. Ali Cahyono S.Kom M. Tr (Han), Danramil 1614-02/Kempo Kapten Inf. M. Yamin,  Kapolsek Kempo Iptu Zulharis.L, Seluruh Babinsa Koramil 1614-02/Kempo, Seluruh anggota Mapolsek Kempo, Camat Kempo di Wakili oleh Sekcam Syarifudin S.sos, Para Kades di Kecamatan Kempo dan seluruh calon Kades dari empat Desa yang melaksanakan Pilkades, Ketua panitia Kecamatan Rita ST, tokoh agama, tokoh masyarakat dan kelompok tani  bawang mera di Kecamatan Kempo. 




Danramil 1614-02/Kempo Kapten Inf. M. Yamin, menyampaikan sampai saat ini situasi di Kecamatan Kempo masih cukup aman dan kondusif. " Kami juga menyampaikan terimakasih kepada Ketua Panitia dan Calon Kades yang sudah menjaga kelancaran keamanan dengan baik," ucapnya.


Lanjut Danramil, semua sama sama berharap Pilkades serentak  Kecamatan Kempo ini berjalan dengan sukses dan aman. Selain itu, Kecamatan Kempo bisa menjadi barometer bagi kecamatan lain, baik dari segi kemajuan ekonomi, budaya dan keamanan wilayah. "Dalam Pilkades serentak nanti, siapapun yang menang jangan melakukan konvoi dan euforia guna mengantisipasi tidak terjadi keributan," terangnya. 




Disela waktu, Kapolsek Kempo Iptu Abdul Haris, menyampaikan bahwa sampai saat ini di Kecamatan Kempo masih kondusif. Hari ini pun, pihak ya mendapatkan BKO dari Polres Dompu sebanyak 15 orang (personil) untuk melakukan pengamanan Pilkades serentak dan akan standby di Mapolsek Kempo. "Kita semua sama sama berharap Pilkades berjalan dengan aman dan sukses," katanya. 


Selain itu lanjut Kapolsek, pihaknya juga berharap kepada para Calon Kades dalam Pilkades agar ikut menjaga situasi dan kelancaran menjelang Pilkades maupun sesudah pemilihan. "Kalau ada permasalahan yang timbul hadapi dengan kepala dingin dan mencarikan solusi terbaik," harapnya. 


Sekcam Kecamatan Kempo Syarifudin S.Sos, menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada jajaran TNI-POLRI yang sudah bekerjasama sehingga situasi di Kecamatan Kempo ini tetap aman dan kondusif. "Kondusifnya wilayah Kecamatan Kempo berkat sinergitas kita semua denhan aparatur negara," ucapnya. 




Sementara itu, Dandim 1614/Dompu Letkol Inf. Ali Cahyono S.Kom M. Tr (Han), melalui sambutannya menyampaikan rasa terimakasihnya kepada para , tokoh agama dan masyarakat serta lainnya yang sudah menyempatkan waktunya untuk hadir dalam acara ini. 


Ia menyebut, besok Kamis 17 Juni 2021 akan berlangsung Pilkades serentak di 16  Desa. Salah satunya, Desa di Kecamatan Kempo. Kepada seluruh panitia dan Calon Kades untuk bekerjasama untuk ikut menjaga situasi wilayah agar tetap aman dan kondusif. 


"Mari kita ambil contoh pada Pilkada kemarin. Pelaksanaannya berjalan dengan sukses dan lancar. Keberhasilan seperti ini yang harus ciptakan dalam Pilkades serentak," papar Dandim 1614/Dompu. 


Lanjut Dandim 1614/Dompu, panitia penyelenggara harus bekerja secara profesional dan netral. Ia juga mengajak semua pihak untuk bersama sama mengsukseskan Pilkades ini dengan penuh kedamaian dan ketenangan. "Mari kita sukses Pilkades serentak ini dengan sukses dan aman," ajaknya. 


Tambah Dandim 1614/Dompu, kepada semua pihak untuk tetap menerapkan protokol kesehatan termasuk mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak (tidak berkerumun). "Dalam Pilkades kita harus tetap mentaati segala aturan termasuk mengantisipasi penyebaran Covid-19," terangnya. 


Sambung Dandim 1614/Dompu, kalaupun ada permasalahan yang timbul selesaikan dengan kepala yang dingin dan melakukan koordinasi di tingkat Desa terutama dengan para Babinsa dan Bhabinkamtibmas. "Kalau ada masalah selesaikan secara kekeluargaan," sarannya. 


Lebih jauh Dandim 1614/Dompu, juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada para pihak termasuk seluruh masyarakat yang ada di Kecamatan Kempo ini atas dukungannya terhadap program program yang dicanangkan oleh pihaknya. 


"Salah satunya, dukungan program ketahanan pangan (bawang merah) yang mampu mengantarkan Koramil 1614-02/Kempo mendapat juara 1 yang diberikan oleh Kodam IX/Udayana," ungkapnya. 


Dandim 1614/Dompu juga mengajak, kepada semua pihak untuk tetap menjaga keseimbangan alam dan ikut mengembalikan fungsi hutan. Hal ini bertujuan, agar Kabupaten Dompu tidak kembali dilanda banjir dan tanah longsor. "Mari kita bibit pohon di lokasi kawasan hutan yang sudah terlanjur gundul. Mari fokus juga untuk tanam bawang dan hasil bawang juga menjanjikan untuk peningkatan pendapatan ekonomi petani," ajaknya. 


Diakhir penyampaiannya, Dandim 1614/Dompu juga berpesan kepada masyarakat Kecamatan Kempo untuk tetap menjaga dan mengawasi pergaulan anak anaknya. Jangan sampai mereka terjebak dalam hal hal negatif seperti mabuk mabukan, terjerumus Narkoba dan penyakit sosial lainnya. "Inilah yang mesti menjadi perhatian bersama terutama para orang tua," Tandasnya. RUL