![]() |
| Pelaku Kasus KDRT, saat berhasil diamankan Kapolsek HU'u bersama anggotanya |
Dompu, Topikbidom.com - Polsek HU'u, Kabupaten Dompu, dibawa kendali IPDA Samsul Rizal (Kapolsek HU'u), terus membuktikan kinerjanya dalam menuntaskan berbagai kasus tindak pidana, khususnya kasus kasus yang dilaporkan oleh masyarakat.
Salah satunya, kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang sebelumnya dilaporkan Sri Rahmawati (umur 38 tahun) warga Dusun Adu, Desa Adu, Kecamatan Hu'u, Kabupaten Dompu.
Dalam kasus ini, terduga pelaku AL (nama inisial) yang merupakan suami dari Sri Rahmawati (korban), berhasil ditangkap anggota Polsek HU'u yang dipimpin langsung Kapolsek HU'u, IPDA Samsul Rizal.
![]() |
Kapolsek HU'u, IPDA Samsul Rizal, menceritakan pada Senin (05/01/2026) sekitar pukul 21.30 wita Korban pulang ke rumah orang tuanya yang beralamat di Dusun Samakai, Desa Jala dan mendapati Suaminya (AL) yang saat itu sedang dalam kamar.
Korban ikut masuk dalam kamar, selang beberapa menit kemudian korban kembali keluar rumah untuk mengangkat jemuran. Tidak lama kemudian, AL memanggil Korban untuk segera kembali masuk dalam kamar dan selanjutnya korban mengiyakan dan kembali masuk dalam kamar tersebut dan langsung tiduran disamping AL.
Kemudian, AL melarang korban untuk tidur karena sudah mau magrib. Namun, saa itu korban menjawab hanya rebahan saja. Seketika AL emosi dan langsung melempar korban menggunakan laser gigi yang mengenai kepala korban, merasa terancam korban langsung berteriak dan AL kembali menendang, memukul dan menampar muka korban.
"Korban pun lari keluar dari rumah dan langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Hu'u," ujar, Kapolsek, Selasa (06/01/2026).
Menindaklanjuti laporan korban, dirinya selaku Kapolsek langsung mengumpulkan anggota piket dan memberikan AAP kepada anggota guna melakukan Penyeledikan keberadaan terduga pelaku (AL) dan segera lakukan penangkapan.
Setelah dilakukan serangkaian penyelidikan keberadaan AL, sekitar pukul 22.45 wita, Kapolsek beserta Anggota melakukan pengejaran terhadap terduga Pelaku yang sedang berada di sekitar jalan raya Desa Adu.
"AL berhasil kami amankan tanpa perlawanan dan langsung kami bawa ke unit PPA Polres Dompu guna pemeriksaan lebih lanjut," tandasnya. RUL
Komentar


