Ini Hasil Perolehan Sementara Suara Pilpres 2024 di Kabupaten Dompu

Kategori Berita


Iklan Semua Halaman

.

Ini Hasil Perolehan Sementara Suara Pilpres 2024 di Kabupaten Dompu

Rabu, 14 Februari 2024
Pilpres 2024

Dompu, Topikbidom.com - Pemilihan Umum (Pemilu) calon Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) di wilayah Kabupaten Dompu Tahun 2024, Rabu (14/2/2024) mulai menunjukan hasilnya. Hasil ini berdasarkan perhitungan sementara yang menyatakan Pasangan Calon (Paslon) Pilpres nomor urut 2 (Prabowo Gibran) lebih unggul dari Paslon nomor urut 1 dan 3. 


Berdasarkan informasi dihimpun media Topikbidom.com, bahwa  Paslon nomor urut 2 (Prabowo Gibran) meraih suara sebanyak 119.213 suara. Kemudian disusul Paslon nomor urut 1 (Anis Baswedan - Muhaimin) dengan suara sebanyak 34.525 suara. Sedangkan Paslon nomor urut 3 (Ganjar - Mahfud) meraih 6.113 suara. 


Adapun rincian perolehan suara berdasarkan tingkat kecamatan di Kabupaten Dompu, antara lain: 


KECAMATAN DOMPU


Paslon nomor urut 1 (Anis Baswedan - Muhaimin) meraih 10.323. Paslon nomor urut 2 (Prabowo - Gibran) meraih 23.739 suara dan Paslon nomor urut 3 (Ganjar - Mahfud) meraih 1.247 suara. 


KECAMATAN WOJA 


Paslon nomor urut 1 (Anis Baswedan - Muhaimin) meraih 8.081 suara. Paslon nomor urut 2 (Prabowo - Gibran) meraih 28.331 suara dan Paslon nomor urut 3 (Ganjar - Mahfud) meraih 1.046. 


KECAMATAN PAJO 


Paslon nomor urut 1 (Anis Baswedan - Muhaimin) meraih 1.835 suara. Paslon nomor urut 2 (Prabowo - Gibran) meraih 7.229 suara dan Paslon nomor urut 3 (Ganjar - Mahfud) meraih 323 suara. 


KECAMATAN HU:U


Paslon nomor urut 1 (Anis Baswedan - Muhaimin) meraih 2.108 suara. Paslon nomor urut 2 (Prabowo - Gibran) meraih  9.316 suara dan Paslon nomor urut 3 (Ganjar - Mahfud) meraih 229 suara. 


KECAMATAN MANGGELEWA


Paslon nomor urut 1 (Anis Baswedan - Muhaimin) meraih 3.488 suara. Paslon nomor urut 2 (Prabowo - Gibran) meraih 17.023  suara dan Paslon nomor urut 3 (Ganjar - Mahfud) meraih 834 suara. 


KECAMATAN KILO 


Paslon nomor urut 1 (Anis Baswedan - Muhaimin) meraih 2.015 suara. Paslon nomor urut 2 (Prabowo - Gibran) meraih 7.166 suara dan Paslon nomor urut 3 (Ganjar - Mahfud) meraih 332 suara. 


KECAMATAN KEMPO


Paslon nomor urut 1 (Anis Baswedan - Muhaimin) meraih 2.285 suara. Paslon nomor urut 2 (Prabowo - Gibran) meraih 10.138 dan Paslon nomor urut 3 (Ganjar - Mahfud) meraih 589 suara.


KECAMATAN PEKAT 


Paslon nomor urut 1 (Anis Baswedan - Muhaimin) meraih 4.390. Paslon nomor urut 2 (Prabowo - Gibran) meraih 16.271 dan Paslon nomor urut 3 (Ganjar - Mahfud) meraih  1.443. 


Adapun jumlah suara sah sebanyak 159.851 suara, Suara tidak sah 5103 suara dan Golput (tidak memberikan hal pilih) sebanyak 19.506 suara.


Sebagaimana diketahui, di Kabupaten Dompu, terdapat 8 Kecamatan dengan 81 Desa. Mengenai jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) sebanyak 755 TPS. Sedangkan untuk jumlah pemilih yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) 91.513 orang (laki laki) dan 92.947 orang (perempuan) sehingga jumlah total keseluruhan DPT sebanyak 184.460 orang. RUL